Yayasan Al-Hidayah Laa Duny Rayakan Ulang Tahun ke-20
Yayasan Al-Hidayah Laaduny merayakan ulang tahunnya yang ke-20 dengan penuh kebahagiaan pada kamis, 2 Januari 2025. Acara yang diadakan di lantai dua yayasan ini dihadiri oleh para jemaah ,pengurus, anggota, serta masyarakat sekitar.
Perayaan tersebut mengusung tema “20 Tahun Mengabdi untuk Pendidikan dan Kemanusiaan”, sebagai bentuk refleksi atas perjalanan panjang yayasan dalam memberikan kontribusi di bidang pendidikan, sosial, dan kemanusiaan.
Rangkaian acara meliputi doa bersama, pemotongan tumpeng, pemberian santunan kepada anak yatim, serta seminar motivasi dengan pembicara dari kalangan profesional. Ketua Yayasan, Ustadz Didi Suhardiman S.H, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan harapan agar yayasan ini terus berkembang dan membawa manfaat lebih luas bagi masyarakat.
“Kami berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik, melanjutkan misi kami dalam memberdayakan generasi penerus,” ujarnya.
Acara ditutup dengan pembacaan sholawat dari anak-anak binaan yayasan dan pengurus yang semakin menambah kehangatan dan kebersamaan di hari istimewa tersebut.
Posted inKegiatan
Video tasyakuran milad yayasan Alhidayah laaduny yang ke 20 tahun 2 Rajab / 2 Januari 2025

